SOSIALISASI DAN SIMULASI PEMADAMAN KEBAKARAN DI PT. ANUGRAH ABADI TEMPURAN


Created At : 2017-03-23 08:21:46 Oleh : satpolpp_m@s rudy Kegiatan berkaitan dengan Tugas dan Fungsi Dibaca : 309

Bertempat di Aula PT. Anugrah Abadi Tempuran, Selasa (07/03/2017) Satpol PP dan PK Kabupaten Magelang melakukan sosialisasi dan simulasi cara menanggulangi kebakaran. Simulasi pemadam kebakaran ini diikuti oleh jajaran direksi dan staf PT. Anugrah Abadi Tempuran.
Acara dimulai dengan Pembekalan materi oleh Kepala UPT. Penanggulangan Kebakaran, Heri Prawoto. Adapun materi yang diberikan meliputi :
1. Mengidentifikasi sumber-sumber kebakaran, tanggap darurat dan penangannya.
2. Melaksanakan pemadaman kebakaran dengan menggunakan prinsip pemadaman api.
3. Mengidentifikasi alat pemadam berdasarkan sumber kebakaran.
4. Mampu menggunakan alat-alat pemadam kebakaran khususnya Alat Pemadam Api Ringan (APAR).
Setelah penyampian materi acara dilanjutkan dengan pengenalan peralatan yang digunakan saat terjadinya kebakaran dan bagaimana sikap yang harus dilakukan saat terjadinya kebakaran, serta simulasi pemadaman api.(ryp)
GALERI FOTO

Agenda

Deklarasi Jateng Zero Knalpot Brong Hadir Kasatpol PP
Jumat, 12 Januari 2024